Wamen Viva Yoga Apresiasi Gubernur Al Haris Kembangkan Kawasan Transmigrasi di Jambi

- Penulis

Senin, 8 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabarina.com – Pembangunan di Provinsi Jambi di bawah kepemimpinan Gubernur Al Haris dinilai sukses dan bisa menjadi role model bagi daerah lain di Indonesia. Berbagai capaian pembangunan telah dirasakan masyarakat, mulai dari menurunnya angka stunting, hingga berkurangnya angka kematian ibu dan anak. Kesuksesan inilah yang turut mengantarkan Al Haris terpilih memimpin Jambi hingga dua periode.

Apresiasi tersebut disampaikan Wakil Menteri Transmigrasi, Viva Yoga Mauladi, saat menjadi host tamu dalam Program RRI Indonesia Menyapa Pagi bersama narasumber Gubernur Al Haris. Siaran yang dipancarkan langsung dari Kantor RRI, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Senin (8/9/2025) itu, menyoroti keberhasilan Jambi dalam meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat melalui program pembangunan yang terarah.

Baca Juga  Sambut 428 Jamaah Haji, Al Haris: Mohon Maaf Jika Pelayanan Masih Kurang

Viva Yoga mengaku pernah mengunjungi langsung kawasan transmigrasi di Provinsi Jambi. Ia menyebut ada empat kawasan transmigrasi yang berkembang pesat, yakni Geragai (Kabupaten Tanjung Jabung Timur), Kumpeh (Muaro Jambi), Pauh (Sarolangun), serta Bathin III Ulu (Bungo).

“Perhatian Bapak Gubernur sangat bagus. Kami mengucapkan terima kasih atas pemberdayaan dan pengembangan kawasan transmigrasi,” ujarnya.

Menurutnya, kawasan transmigrasi di Jambi tidak hanya berkembang menjadi desa dan kecamatan, tetapi juga tumbuh menjadi kabupaten serta pusat pertumbuhan ekonomi baru. Atas dasar itu, Al Haris berkomitmen untuk terus melanjutkan dan memperkuat program transmigrasi di wilayahnya.

Baca Juga  Hartadinata Winita Nahkodai KCBI Jambi, Tegaskan Sinergi dengan Pemerintah dan Masyarakat

Lebih jauh, Viva Yoga menilai sosok Gubernur Al Haris sebagai pribadi yang luar biasa dan inspiratif. “Pengalaman hidupnya bisa menjadi teladan bagi generasi muda. Perjalanan beliau tidak instan. Dari lurah, pegawai negeri, bupati, bahkan pernah menjadi pegawai RRI, hingga akhirnya dipercaya menjadi gubernur. Itu perjalanan yang tidak mudah,” katanya.(*)

Komentar ditutup.

Berita Terkait

Pemprov Jambi Tegaskan Komitmen Selesaikan Konflik Agraria, Gelar Rakor Akhir Gugus Tugas Reforma Agraria 2025
Kantah Makassar Jalani Evaluasi Maladministrasi, Komitmen Perkuat Transparansi Layanan
Gubernur Al Haris Dorong Sinergi untuk Wujudkan Kerinci Maju dan Sejahtera
Kisah di Balik Isu Viral: Menno Eka Desthya Luruskan Fakta, Dua Anak Jambi ‘Dititipkan’ Bukan ‘Dibuang’
Pemprov Jambi Raih TOP GPR Award 2025, Satu-satunya di Indonesia
Pemkot Jambi Berlakukan Sanksi Pidana bagi Pelanggar Jam Buang Sampah
Wajah Baru Pembangunan Kota Jambi: Merajut “Kampung Bahagia” dari Ujung Lorong
Gubernur Al Haris Buka Rakortek Kominfo, Tekankan Pentingnya Data Terintegrasi dan Aman

Berita Terkait

Selasa, 11 November 2025 - 16:16 WIB

Pemprov Jambi Tegaskan Komitmen Selesaikan Konflik Agraria, Gelar Rakor Akhir Gugus Tugas Reforma Agraria 2025

Selasa, 11 November 2025 - 15:40 WIB

Kantah Makassar Jalani Evaluasi Maladministrasi, Komitmen Perkuat Transparansi Layanan

Minggu, 9 November 2025 - 15:47 WIB

Gubernur Al Haris Dorong Sinergi untuk Wujudkan Kerinci Maju dan Sejahtera

Kamis, 6 November 2025 - 22:46 WIB

Kisah di Balik Isu Viral: Menno Eka Desthya Luruskan Fakta, Dua Anak Jambi ‘Dititipkan’ Bukan ‘Dibuang’

Rabu, 5 November 2025 - 00:17 WIB

Pemprov Jambi Raih TOP GPR Award 2025, Satu-satunya di Indonesia

Pos Terbaru